Tuesday, November 15, 2011

Terimakasih terdalamku bagi-Mu Tuhanku, Atas Diri-Mu Sendiri dan tiap pribadi yang Kau hadirkan.

Tuhan terimakasih untuk kasih setia-Mu dan penyertaan-Mu ya Tuhanku yang amat kurasakan selama 28thn hidupku. Karunia-Mu begitu sempurna dan betapa aku melihat dengan nyata selama perjalan hidup, iman dan pelayananku tangan Tuhan memegang teguh, memimpin dan berdaulat penuh.

Aku bersyukur untuk keluarga dimana Tuhan percayakan aku dilahirkan dan ditempatkan, rencana-Mu begitu indah tak terselami. Aku bersyukur untuk Bapa dan mamaku, untuk setiap peluh dan air mata yang mereka curahkan dan teteskan untuk kehidupan, kesehatan, pendidikan dan kebahagiaanku. Untuk setiap kasih, didikan, pengajaran dan asuhan mereka padaku. Aku berdoa kiranya tiap pengorbanan dan kasih yang mereka tabur kan menuai bahagia dalam kurnia-Mu ya Tuhan.

Begitu juga untuk kehadiran saudara-saudaraku tersayang untuk abangku Rido dan adik-adiku Surya dan Martin, yang sangat mengasihi dan menjagaku dengan cara mereka sebagai pria.

Izinkan juga aku bersyukur atas karunia Allah dalam hidupku untuk tiap-tiap pribadi yang Kau hadirkan sangat nyata mempengaruhi hidupku dan berperan besar atas pertumbuhan iman, rohani dan pelayananku:

Trimakasih utk K'Lasma dan K'Ladys Guru Sekolah Mingguku terkasih yg banyak menjadi teladan dalam kasih dan pengajarannya, sehingga karena kalian aku rindu mengenal Tuhan dan mau sepertimu yang dipakai-Nya menjadi GSM di gereja.

Trimakasih utk Pdt.Horas Pakpahan, yg Kau hadirkan pd masa remajaku. Hamba Tuhan yg sungguh concern terhadap pembangunan gereja yakni pembangunan umat Tuhan dlm kerohanian jemaat. Pribadi yg sungguh-sungguh, rendah hati dan sederhana. Namun sayang hamba Tuhan yg baik seperti beliau dianggap sebagai ancaman gereja sehingga beliau harus dimutasi ke daerah. Sempat dalam inginku ketika kumenikah nanti, aku mau beliaulah yg memberkatiku =D.

Trimakasih utk Alberto Siregar teman Sekolah Mingguku yang semenjak di SMP sampai SMA tdk pernah jemu-jemu mengajakku dan memperkenalkanku ke persekutuan kristen di sekolah, meski saat itu kuingat benar aku masih mengeraskan hati dan selalu menghindar dengan banyak alasan.

Trimakasih utk B'Nicko Nuriadi dan K'Mey Margareth yang telah membimbingku mengenal Tuhan dalam PIPA, ketika pertama kali menjejakan kaki di kampus. Sehingga aku menyadari arti hidupku dan menghayati pimpinan dan rencana Tuhan menempatkan aku di kampus STIE INDONESIA.

Trimakasih utk PKKku tercinta Martha Marupa Napitupulu, ketika tak ada satupun yang mau membinaku karena takut dengan karakterku yang keras dan sombong, kau hadir dipakai-Nya dengan setia membina dan membimbingku untuk makin bertumbuh dan berbuah dalam Kristus. Dalam doa dan firman aku diubahkan juga secara karakter.

Trimakasih utk abang dan kaka rohaniku Yulius Telaumbanua, Flafiana Tagung dan Alex Nanlohy kehadiran abang dan kaka sangat dipakai Tuhan dengan penuh kuasa untuk terus memperlengkapiku dan menjadi teladan bagiku utk menjadi pelayan Tuhan yang setia dan berhati sungguh serta bagaimana memiliki hidup yang seutuhnya dipersembahkan bagi Tuhan dan senantiasa menjadi berkat..Trimakasih selama ini menolong dan menguatkanku dalam pergumulan panggilan hidupku..Bahkan katamu K'Fifi padaku "akulah yang bersyukur dipakai Tuhan utk menguatkan calon misionaris"..ketika mendengar hal itu langsung saja air mataku menetes karena rasa syukur dan haru luar biasa penuh syukur kepada Tuhan.

Trimakasih utk sahabatku dalam KTB ex.PMKJ Endah Kristiningrum, Fero Maniez, Debby Pandegirot, Apni O. Naibaho, Talitha Tp yang selalu menjadi sahabat doa dan mempelajari firman bersama. Bersama kalian aku belajar membagi hidup dan melayani bersama..Aku bersyukur Tuhan menanamkan beban misi bagi Indonesia di hati kita bersama..meski itu nantinya membuat kita jadi berpencar ke beberapa daerah di Indonesia, tapi tidak menyurutkan kasih dan persahabatan kita. Karena meski berjauhan sesungguhnya kita bersama sedang bergandengan tangan mengerjakan misi Allah bagi Indonesia:).

Trimakasih utk anak2 Kelompok Kecil ku Rini, Maria, Ningsih, Ria, Iyeth, Novi, Elen, K'Nelly, Joe, Darwin, Puput, Damai, Hana dan Luys. Aku bersyukur Tuhan mempercayakan kalian dalam pelayananku untuk aku layani. Aku bersyukur utk pertumbuhan iman yang Tuhan kerjakan dalam dan melalui hidup kalian. Yang kurindukan dan doakan terus agar buah itu nyata kian jelas dalam hidup kalian, jadi berkat di tengah pelayanan gereja-kampus, di dunia profesi dan bangsa, serta bersama keluarga kalian melayani Tuhan. :)

Trimakasih utk teman-teman staf kantor terkasih Deve, K’Lili, Dion, Malia, Moury, Gustaf, Fany, Sahat, Luce, Victor, yang telah menjadi sahabat dan keluarga terdekat. Sulit mengungkapkan betapa aku mengasihi dan mensyukuri kehadiran kalian. Meskipun ada gesekan karakter dan pendapat diantara kita namun itu tidak melunturkan kedekatan dan persahabatan kita. Kalian banyak mengajarkanku dan memberi teladan..Betapa kalian akan sangat aku rindukan nantinya..Kita seperti 7 pelayan meja yang penuh dengan kuasa Roh dan menjawab panggilan karena pimpinan Tuhan. Meski silih berganti ada yang masuk dan pergi tapi aku bersyukur utk kalian.

Aku pun bersyukur untukmu Nova Damanik, sahabat doa yang Tuhan hadirkan dalam hidupku untuk menguatkan dan menolong pergumulan misiku sehingga makin jelas mengetahui kondisi Sumut dan pergumulan perintisan pelayanan disana. Aku banyak belajar dari hidup, iman dan kesungguhan hatimu memperjuangakan pelayanan injil. Dengan nyata aku menyaksikan betapa Tuhan bekerja dan memberkati pelayanan yang kau perjuangkan sehingga nyata buah-buahnya. Sungguh menjadi bagian sukacita terbesarku boleh mendukungmu secara penuh dalam doa dan persahabatan kita.=)

Terimakasih untuk Keluarga Besar Sihotang dan Manulang serta semua sahabat di gereja NHKBP Harapan Jaya, di PMK.Exodus dan di Perkantas Jakarta dan Nasional, serta seluruh sahabat yg pernah melayani bersama dan kulayani krn anugerah Tuhan. Untuk kebersamaan dan persahabatan selama ini. Kehadiran, kasih dan perhatian kalian sangat berarti menguatkan, menghibur, mendukung serta membentuk hidupku untuk makin serupa dengan Kristus.

Soli Deo Gloria

By: Ririn Sihotang
15.09.2011

Kerelaan Dan Izin Darimu Adalah Sukacitaku.

Duduk berdua di teras bersama mama, bercerita perihal keberangkatanku ke SumUt (Tebing).
Cemas dan kuatir jelas tergambar di gurat wajahnya. Krn harus melepas putri satu2-nya yg kan pergi jauh, yg sebelumnya tak pernah sekalipun berpisah terlalu lama dr sisinya. Terlebih ttg masa depanku akan TH, namun sekali lagi aku menguatkan hatinya bahwa Tuhan pasti sdh siapkan utkku dan semua akan indah pd waktu-Nya.

Dia pun ikut terharu ketika aq bercerita ada beberapa alumni yg dgn rela hati dalam kemurahan mau ikut mendukung beban misiku ini lewat biaya tiket pesawat, doa,dll. Disinilah dia ikut menyaksikan kehendak Tuhan bekerja dan tak ada alasan baginya utk mencegah kepergianku.

Betapa aq pun sangat bahagia ketika mama berkeras akan mengantarkanku utk melihat tempat pelayananku dan kelak dia bisa mengunjungiku kembali.

Terimakasih ma, pak telah merelakanku pergi bagi pekerjaan Tuhan. Kerelaan dan izin darimu adalah sukacitaku.

By: Ririn Sihotang
05.11.2011